Responsive Banner design
Home » , » Maskapai Penerbangan Terbaik yang Memiliki Rute Perjalanan Umroh

Maskapai Penerbangan Terbaik yang Memiliki Rute Perjalanan Umroh

Pada pertengahan tahun 2013 di ajang World Airline Awards at the Paris Air Show,  Skytrax sebuah perusahaan konsultan yang bermarkas di Inggris, yang khusus bergerak dalam bidang riset terhadap maskapai penerbangan, bandar udara, dan elemen pendukung dalam penerbangan (entertainment, makanan, dan staff, ) memilih 10 maskapai terbaik Dunia. Riset Skytrax juga sering dipakai oleh otoritas penerbangan dunia dalam membuat peraturan transportasi udara.

Selain survei  terhadap hal diatas, Skytrax juga memiliki forum obrolan tempat penumpang pesawat dapat memberikan ulasan terhadap maskapai penerbangan, setelah mereka menggunakan jasa maskapai yang bertujuan agar review ini dilihat oleh calon penumpang lain.  Sehingga diharapkan hasil yang didapat akan obyektif dan transparan. Skytrax juga dikenal dengan World Airline Awards sebuah ajang bergengsi tahunan yang memeberikan Penghargaan terhadap Maspakai Penerbangan di seluruh Dunia. Pada tahun 2013 ini Skytrax  memberikan penghargaan kepada 10 Maskapai penerbangan Terbaik 2013. Dan 7 dari 10 maskapai terbaik yang memiliki rute penerbangan umroh baik langsung maupun tidak langsung adalah sebagai berikut :

1. Emirates (Peringkat  1 – Terbaik)

Emirates berhasil menyabet  gelar bergengsi sebagai Maskapai penerbangan Terbaik Tahun 2013 dalam acara World Airline Awards di Paris Air Show.  Emirates Airways merupakan sebuah maskapai penerbangan yang bermarkas di Dubai, Uni Emirat Arab. Tak heran, karena saat ini Dubai sebagai negeri petro dollar tengah berjuang keras dan mewujudkan ambisi nya sebagai  negara dengan pencipta rekor kelas dunia terbanyak, dari mulai menara tertinggi, bandara terbesar, hingga maskapai terbaik. Maskapai Emirates bangkit disaat maskapai penerbangan lain berjuang diantara hidup dan mati. Emirates sekarang melayani berbagai destinasi di dunia, hampir seluruh benua di dunia telah dijelajahi Emirates.
Tak kurang dari 119 bandara internasional di lebih dari 70 negara telah dipijaki oleh lebih dari 163 jenis pesawat terbaru. Saat ini emirates sedang memesan 45 unit Airbus A380 sebuah pesawat berbadan lebar yang memiliki dua tingkat sehingga mampu menampung 850 penumpang dalam sekali penerbangan. Pesawat ini juga pesawat komersial (pesawat penumpang) terbesar yang pernah dibuat sepanjang sejarah penerbangan (dijuluki juga pesawat Superjumbo).
emirates penerbangan umroh 2 Maskapai Penerbangan Terbaik 2013 yang Memiliki Rute Perjalanan Umroh
Saat ini untuk rute penerbangan umroh Jakarta – Jeddah via Dubai, maskapai penerbangan Emirates memiliki jadwal 2 kali penerbangan yaitu EK369 jam 07:45 dan EK804 jam 20:30 dengan masa tunggu di Bandara Dubai selama 1 – 2 jam untuk penerbangan lanjutan.  Alhabsyi Travel telah menggunakan maskapai penerbangan emirates sebagai teman setia perjalanan jamaah umroh nya. Beberapa program umroh yang menggunakan maskapai yang lahir pada tahun 1985.

 2. Qatar Airways (Peringkat Terbaik 2)

Sebagai negara petro dollar, Qatar memiliki tingkat kemajuan ekonomi yang amat pesat.  Kemajuan Qatar dalam bidang ekonomi berimbas positf pada sarana transportasi sebagai pendukung, tak terkecuali sarana transportasi udara. Qatar Airways adalah maskapai penerbangan yang bermarkas di Doha, ibukota Qatar. Tak kurang dari 96 pesawat yang rata-rata berusia kurang dari 4 tahun dengan lebih dari 125 destinasi di seluruh dunia. Tak mau kalah dengan sebaya nya, Qatar Airways tumbuh dengan cepat memperluas ekspansinya.  Perusahaan penerbangan dengan tingkat pertumbuhan yang tercepat ini sempat menyabet gelar sebagai maskapai penerbangan terbaik nomor satu di dunia versi skytrax pada tahun 2011.
Meskipun bukan sebagai juara umum sebagai maskapai terbaik di dunia, namun Qatar Airways berhasil memboyong penghargaan sebagai maskapai dengan tingkat kenyamanan nomor satu padaBusiness Class nya. Mulai 1 Maret 2013 tercatat Qatar Airways 3 kali menerbangi rute Jakarta – Jeddah, via Doha, PP setiap harinya. Menggunakan armada Boeing 777-300 ER yang terdiri dari kelas ekonomi dan bisnis yang nyaman untuk penerbangan jarak jauh, tak terkecuali untuk umrah reguer. Rute Jakarta – Jeddah via Doha diberangkatkan pada pukul 04:40 (QR 5005) , 18:35 (QR 957) dan 00:25 (QR 955) dengan transit terlebih dahulu di Doha, selama lebih kurang 2 – 4 jam, untuk selanjutnya melanjutkan perjalanan menuju Bandara King Abdul Aziz Jeddah.

3. Singapore Airlines (Peringkat 3)

“Dengan maskapai penerbangan Singapore Airlines SQ-953 pukul 09.20 jamaah Umroh Bertolak menuju ke Bandara Internasional Singapore, dan diperkirakan akan tiba pada pukul 11.55. Setibanya di  Bandara Changi Singapore, para jamaah umroh langsung menuju ruang boarding untuk melanjutkan penerbangan menuju Bandara King Abdul Aziz Jeddah dengan penerbangan pada pukul 13 :00 masih dengan maskapai Singapore Airlines SQ-456, sebelum sampai di tujuan, Singapore Airlines  yang akan transit terlebih dahulu di Bandara Riyadh (RUH) selama lebih kurang 1 jam 05 menit.” Demikian tertulis dalam jadwal perjalanan (Itinerary) sebuah biro perjalanan umroh yang mempergunakan maskapai penerbangan singapore airlines sebagai untuk transportasi jamaah umrohnya.
Singapore Airlines merupakan maskapai penerbangan nasional milik Singapura, yang memiliki markas  di Bandara Internasional Changi Singapura. Maskapai penerbangan dengan lebih dari 100 buah armada, dengan 17 diantaranya merupakan pesawat terbesar di dunia, Airbus A380-800 ini memiliki jadwal penerbangan umroh non direct. Untuk penerbangan umroh,  Maskapai ini bisa diawali dari Jakarta maupun bagi jamaah umroh Surabaya dengan terlebih dahulu transit di Singapore selama 1-5 jam. Mengikuti tren tarif murah (low-cost carrier), Singapore Airlines melalui anak perusahaannya, Tiger Airways dapat dipergunakan sebagai alternatif jamaah umroh diluar kedua kota tersebut, menuju bandara Changi Singapura.

4. Cathay Pasific Airlines (Peringkat  6)

Menunaikan ibadah Umroh dengan transit terlebih dahulu di Hongkong, mungkin  Cathay Pasific dapat menjadi salah satu alternatif pilihan. Maskapai penerbangan yang berpusat di Bandara Internasional ini mampu melayani kira-kira satu juta penumpang per bulan, ke lebih dari 62 tujuan diseluruh dunia, termasuk penerbangan umroh Jakarta dan Jeddah.
Setelah tiba di Bandara HongKong calon jamaah umroh transit selama 6 jam.  Pada penerbangan umroh menggunakan Cathay Pasific, para penyelenggara paket umroh murah biasanya mengemasnya menjadi paket umroh plus hongkong, untuk memanfaatkan waktu untuk sekedar jalan-jalan keliling HongKong selama kurang lebih 4 jam, maupun hanya sekedar stay di bandara selama 6 jam. Dalam Penerbangan Hongkong menuju Jeddah, pesawat ini kembali transit di Bandara Internasional Dubai. Dengan dua kali transit, Total waktu maskapai penerbangan umroh dengan Cathay Pacific  CX 776 yang berangkat dari Bandara Soekarno Hatta Jakarta pada jam 14:25 WIB dan dilanjutkan dengan penerbangan CX 745 dari Hongkong tiba di Bandara Jeddah 10:35 waktu setempat adalah selama 24 jam 10 menit.

5. Etihad Airways (Peringkat  7)

Dengan slogan From Abu Dhabi to the World,  Etihad Airways  yang memulai operasinya pada 13 November 2003, terus mengepakkan sayapnya ke 87 kota di 55 negara seluruh dunia, tak terkecuali Jakarta dan Jeddah. Saham Maskapai penerbangan yang bermarkas di Bandara Internasional Abu Dhabi, Uni Emirat Arab, sepenuhnya dimiliki oleh Pemerintah Abu Dhabi dan sering dikatakan sebagai miniatur dari maskapai Emirates, karena “hanya” memilik 66 armada dengan 4 pesanan diantaranya merupakan pesawat berbadan lebar airbus A380.
Di Inonesia sendiri, Etihad mengudara melalui terminal 2D Bandara soekarno Hatta, Jakarta, dan dalam penerbangan umroh maskapai ini singgah dahulu di Abu Dhabi, untuk melakukan connecting flight. Memanfaatkan armada yang dimiliki etihad, Sejak tahun 2012, Garuda Indonesia telah merangkul maskapai penerbangan Etihad Airways untuk semakin memperluas jaringan nya.
Dalam sehari penerbangan umroh dengan etihad dilaksanakan 2 kali. Yakni pada pukul 01:45 WIB dan 18:00 dengan total lama waktu penerbangan antara 13 hingga 17 jam, dan waktu tunggu di Bandara Abu Dhabi antara 2 hingga 6 jam. Sedangkan connecting flight dengan menggunakan maskapai penerbangan Garuda Indonesia dan Etihad Airways pada pukul 22:10 dengan lama total perjalanan 17 jam dan transit di abu dhabi selama 4 jam.

6. Garuda Indonesia (Peringkat  8)

Sebagai anak negeri, kita patut berbangga dengan terpilihnya maskapai penerbangan Garuda Indonesia yang berhasil masuk sebagai sepuluh besar Maskapai penerbangan Terbaik di Dunia, dari ratusan maskapai penerbangan. Meskipun bukan sebagai juara umum, Pada tahun 2013 ini Garuda Indonesia juga berhasil menyabet penghargaan sebagai “World Best Economic Class” dan “World Best Economic Seat Class”. Selain prestasi- prestasi kebanggan kelas dunia yang tentunya membanggakan ini,  Garuda Indonesia juga menjadi sponsor dalam penandatanganan perjanjian kerjasama dengan Liverpool FC Inggris.
Saat ini Maskapai Garuda Indonesia menjadi favorit jamaah umroh dari Indonesia, karena salah satu airlines yang memiliki jadwal penerbangan reguler Jakarta – Jeddah direct, tanpa transit. Sebagai bentuk apresiasi terhadap maskapai penerbangan kebanggaan bangsa, 
Maskapai penerbangan Garuda Indonesia memilik 91 armada dan akan menambah hingga mencapai 42 buah untuk melayani penerbangan domestik dan internasional. Untuk penerbangan umroh, Garuda masih mempertahankan 2 kali penerbangan setiap hari, dengan waktu tempuh 9 jam tanpa transit. Maskapai yang dikelola oleh sebuah BUMN ini merupakan salah satu maskapai terbaik di Indonesia yang memiliki izin terbang dari dan ke wilayah Uni Eropa.

7. Turkish Airlines (Peringkat  9)

Turkish Airlines merupakan maskapai penerbangan nasional milik negara yang mayoritas penduduknya adalah muslim di daratan Eropa, Turki. Maskapai Turkish Airline memiliki home basedi Bandara Internasional Atatürk (IST), Istanbul. Didirikan sejak 1993, dan memiliki karyawan sejumlah 12.000 orang, Turkish Airlines menjangkau lebih dari 130 destinasi internasional.
Dengan kekuatan 179 armada, dan akan memenuhi target 206 armada pada akhir tahun 2013, Turkish airlines melirik besarnya minat jamaah umroh di Indonesia, turkish airlines membuka 1 kali penerbangan Jakarta –  Istanbul pada jam 19:50, dan 3 penerbangan umroh Istanbul – Jeddah.   
Sebenarnya masih banyak lagi maskapai penerbangan yang membuka rute penerbangan umroh Jakarta – Jeddah, PP maupun Jakarta Madinah, PP selain 7 dari 10 maskapai terbaik di dunia diatas. 3 maskapai lain yang masih termasuk dalam jajaran maskapai penerbangan terbaik dunia, yaitu ANA All Nippon Airways (Peringkat ke 4), Asiana Airlines (peringkat ke 2), dan Qantas Airways (Peringkat 10) masing – masing tidak memiliki jadwal penerbangan umroh dari dan ke Jakarta. Hal ini menyebabkan jamaah umroh maupun travel penyelenggara yang “memaksakan diri” menggunakan ke 3 maskapai tersebut, harus transit dan berpindah menggunakan maskapai penerbangan lain, bahkan dapat dimungkinkan akan melakukan transit lebih dari 2 kali.
Padahal, menurut kabar yang beredar dari antara provider penyedia jasa visa umrah, Peraturan baru dari Kedutaan Saudi di Jakarta tidak akan menerbitkan visa umroh apabila maskapai penerbangan umroh nya lebih dari satu kali transit.

0 komentar:

Posting Komentar

Social Icons

Pages

HUBUNGI SAYA DI FB

Social Icons